Selamat Datang... Terima kasih telah berkunjung...!!!

Jumat, 25 Mei 2012

Membuat TITLE blog yang super fleksibel

TITLE tag super fleksibel
Setelah saya sedikit lebih mengerti tentang XML yang digunakan blogger, saya menjadi lebih bisa melakukan perubahan pada template sesuka hati saya. Tanpa harus takut templatenya error atau tak berfungsi. Mungkin masih jauh untuk bisa membuat template secara keseluruhan. tapi pada posting ini saya akan menjelaskan cara Membuat TITLE blog yang super fleksibel yang tergantung pada posisi halaman pada blog kita. Dengan penambahan sedikit kata pada awal dan akhir dari judul postingan atau halaman yang nanatinya dijadikan bahan untuk pembuatan header meta. dan tentunya dengan menggunakan XML:b, XML:expr dan XML:data sebagai bahasa pemrogramannya. Mungkin langsung saja saya mulai, berikut ini cara Membuat TITLE blog yang super fleksibel:

Jika anda sudah pernah mengubah kode title pada blog anda sebelumnya maka gantilah kode title anda tersebut  dengan kode di di bawah ini. Tapi jika belum, silahkan cari kode:
<title><data:blog.title/></title>
Kemudian gantilah dengan kode di bawah ini:
<b:if cond='data:blog.pageType==&quot;index&quot;'>
  <b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'> 
  <title><data:blog.title/> - Gratis tutorial dan template Blogger</title>
  <b:else/>
  <b:if cond='data:blog.searchLabel'> 
   <title>Daftar posting untuk kategori <data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
  <b:else/>
 
   <title>Hasil Pencarian untuk <data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
  </b:if>

  </b:if>
 <b:else/>
<b:if cond='data:blog.pageType==&quot;archive&quot;'>   <title>Posting untuk Arsip <data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
 <b:else/>
  <title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title></b:if>
</b:if>
Kode yang berwarna biru bisa anda ganti sesuai keinginan anda. Hasil dari kode tersebut adalah mengubah title blog anda dengan ketentuan sebagai berikut:
  1. Saat posisi berada di beranda akan berjudul
    "Nama Blog anda - Gratis tutorial dan template Blogger"
  2. Saat posisi berada di halaman LABEL akan berjudul
    "Daftar posting untuk kategori NAMA LABEL | Nama Blog anda
  3. Saat posisi berada di halaman PENCARIAN akan berjudul
    "Hasil Pencarian untuk KATA KUNCI | Nama Blog anda"
  4. Saat posisi berada di halaman POSTING dan HALAMAN STATIS akan berjudul
    "Hasil Pencarian untuk KATA KUNCI | Nama Blog anda"
  5. Saat posisi berada di halaman ARSIP akan berjudul "Posting untuk arsip BULAN TAHUN | Nama Blog anda"
  6. Posisi lain selain 5 posisi di atas akan berjudul "JUDUL HALAMAN | Nama Blog anda"
Mungkin sekian pembahasan tentang Membuat TITLE blog yang super fleksibel dari saya semoga bermanfaat.

Salam Blogger Indonesia..!!
b 3 Komentar
fb Komentar

3 komentar:

Bebas berkomentar selama tidak merugikan orang lain.
Terima kasih.